Hari ini kita akan memulai materi Pendidikan Agama Islam yaitu:
Mengenal Rukun Iman
Sebelum memulai ke dalam materi pembelajaran, silahkan anak-anak amati gambar di bawah ini
Dalam gambar di atas terdapat binatang. Siapakah yang menciptakan binatang? Apakah kalian percaya dengan sang pencipta? Tentu kita semua harus percaya. Karena percaya adalah pengertian dari Iman. Sekarang perhatikan tayangan video dibawah ini!
Setelah menyimak tayangan video di atas, sekarang kita tahu apa pengertian dari Rukun Iman. Mari simak penjelasan di bawah ini
Pengertian Iman
Sebelumnya kita harus tahu apa itu "Iman", Iman menurut bahasa ialah Percaya/Yakin.
Oleh sebab itu, kiita sebagai umat manusia harus percaya/yakin bahwa Allah swt adalah dzat yang menciptakan semua makhluk. Allah yang maha menciptakan manusia, hewan, tumbuhan, langit, bumi, matahari dan lain sebagainya. Sedangkan menurut istilah, Iman ialah meyakini dengan hati, mengucapkan dengan lisan dan mengamalkan dengan perbuatan. Maka dari itu, iman bukan hanya sekedar percaya saja, jika kita sudah beriman maka kita harus mengucapkan dengan lisan, bagaimana iman yang di ucapkan? Yaitu dengan melafalkan dua kalimat syahadat "assyhadualla Ilaha ilallah wa asyhaduanna Muhammadarrosulullah". Lalu setelah meyakini dalam hati dan mengucapkan dengan lisan, maka kita wajib untuk mengamalkan dengan perbuatan. Misalnya, mengerjakan sholat, puasa, zakat dan lain lain.
Selanjutnya mari kita hafalkan macam rukun iman berikut ini
Rukun Iman :
1. Iman kepada Allah Swt
2. Iman kepada Malaikat
3. Iman kepada Kitab-Kitab
4. Iman kepada Nabi dan Rasul Allah
5. Iman kepada Hari Kiamat
6. Iman kepada Qodho dan Qodar
Agar lebih mudah untuk mengingatnya, mari kita menghafal sambil bernyanyi.
Demikian pembelajaran kita hari ini, semoga apa yang Ibu sampaikan dapat bermanfaat untuk kita semua. Kita lanjutkan pembelajaran selanjutnya di pertemuan yang akan datang. Marilah kita tutup dengan mengucapkan lafadz Hamdallah
Berdasarkan hasil pembelajaran hari Senin, 26 Agustus 2024 dapat diketahui bahwa sebagian besar peserta didik sudah mampu memahami materi tentang Mengenal Rukun Iman dengan baik, namun masih ada beberapa peserta didik yang mengalami kesulitan dalam memahami makna Rukun Iman tersebut (terutama pada macam Rukun Iman) dikarenakan Rukun Iman yang mereka pelajari ketika di TK hanya sekedar pengenalan, belum terbahas secara lengkap. Untuk mengatasi hal tersebut maka guru akan mengulang-ulang macam Rukun Iman tersebut dengan cara menghafal sambil bernyanyi.
Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipisicing elit, sed do eiusmod tempor incididunt ut labore et dolore magna aliqua. Ut enim ad minim veniam, quis nostrud exercitation test link ullamco laboris nisi ut aliquip ex ea commodo consequat.
Duis aute irure dolor in reprehenderit in voluptate another link velit esse cillum dolore eu fugiat nulla pariatur.
0 komentar:
Posting Komentar